2 Cara Simple Atasi Ketagihan Merokok



Sebelumnya sudah pernah saya membahas "Beberapa Cara Mudah untuk Berhenti Merokok" tetapi yang saya coba  membahas cara simple berhenti merokok.

Merokok membuat seseorang ketagihan. Hal ini dikarenakan rokok mengandung zat adikitif, yang bernama nikotin. Pengaruh nikotin mampu menyebabkan adiksi (ketagihan) pada seseorang, yang mengakibatkan seseorang merokok terus menerus.

Namun, ada cara untuk mengatasi ketagihan merokok.

Niat

Tiap yang Anda lakukan pasti membutuhkan niat. Dari niat, harapan untuk mencapai target bisa tercapai. Jika Anda niat berhenti merokok, maka Anda akan berhenti merokok.

Meskipun Anda tergoda dengan teman yang merokok, niat berhenti merokok yang kuat tidak akan membuat Anda tergoda kembali untuk merokok.

Konseling

Setelah adanya niat yang kuat, berhenti merokok bisa dibantu dengan konseling. Kementerian Kesehatan sudah punya layanan konseling untuk berhenti merokok.

"Masyarakat sudah bisa konseling soal kebiasaan merokok, khususnya ditujukan memberikan konseling dalam upaya berhenti merokok. Masyarakat bisa telepon gratis ke 0800-177-6565.

Adanya konseling ini memang belum banyak dipergunakan masyarakat karena baru soft launcing pada tahun lalu. Lantas apakah konseling ini efektif?

"Sebenarnya, kembali lagi ke niat. Sulit untuk menghilangkan sesuatu kebiasaan. Ketika tiba-tiba kita menyuruh seseorang berhenti merokok. Ia pasti akan bingung. Efek yang terjadi, lidah terasa tidak enak, asam, dan pahit. Ada juga yang merasa pusing, tidak bisa berpikir. Kondisi ini biasanya berlangsung sekitar dua minggu sampai satu bulan,"

0 Response to "2 Cara Simple Atasi Ketagihan Merokok"